Awas MU, Aguero Sembilan Kali Cetak Gol di Derby Manchester

Jakarta, Posmetro Indonesia — Sergio Aguero jadi pemain Manchester City yang wajib diwaspadai Manchester United dalam Derby Manchester. Pasalnya, striker asal Argentina itu sudah mencetak sembilan gol ke gawang Man United di semua kompetisi.
Aguero yang berseragam Manchester biru sejak 28 Juli 2011 jadi top skor Man City kala berhadapan dengan Man United. Delapan gol di antaranya ditorehkan di Liga Inggris sementara sisanya di Piala FA.
Lihat juga: Liverpool vs Chelsea Imbang di Babak Pertama
Catatan delapan gol Aguero dalam derby Manchester di Liga Primer hanya disamai Wayne Rooney. Rekor Aguero bisa saja berlanjut jika sukses mencetak gol di Old Trafford, Kamis (25/4) dini hari WIB.
Aguero juga sudah mencetak empat gol di Old Trafford pada ajang Liga Primer. Hanya Steven Gerrard (mantan pemain Liverpool) yang punya catatan lebih bagus (lima gol) di Old Trafford.

Sementara di kubu Man United, hanya Chris Smalling yang paling banyak mencetak gol saat melawan City. Bek asal Inggris tersebut tercatat mengoleksi tiga gol.
Pada Derby Manchester jilid pertama, Man City sukses mengalahkan Man United 3-1. Masing-masing gol City dicetak Aguero, David Silva, dan Ilkay Guendogan. Sementara gol semata wayang MU dicatat Anthony Martial.
Koleksi gol Aguero bisa saja bertambah jika lini belakang Man United tak berbenah. Apalagi pekan lalu skuat arahan Ole Gunnar Solskjaer dipaksa bertekuk lutut 0-4 di markas Everton.